STRATEGI PENGEMBANGAN KREATIVITAS ANYAMAN OLEH KOMUNITAS ANYAMANDIRI KOTA MAKASSAR
DOI:
https://doi.org/10.56983/macora.v1i2.1691Keywords:
Kreativitas Anyaman, Meningkatkan Kreativitas, Metode 4PAbstract
Hasil penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi pengembangan kreativitas oleh komunitas seni anyamandiri Kota Makassar dan mengetahui eksistensi Anyaman di Kota Makassar. Metode 4P adalah suatu cara untuk mengidentifikasi berbagai faktor secara sistematis dalam rangka merumuskan strategi pengembangan UMKM. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan obserasi, wawancara dan dokumentasi kepada UMKM Anyamandiri Kota Makassar, kemudian juga menambahkan dari buku- buku bacaan dan juga sumber lain yang berhubungan dengan judul penelitian. Data yang diperoleh dari hasil pengumpulan kemudian dianalisis dengan menggunakan pendekatan 4P untuk mengetahui bagaimana personal, press, process dan produk dalam mengembangkan kreativitas produk UMKM Anyamandiri. Person sebagai pelatihan diri untuk mencari ide, menyaring ide dan melaksanakan ide. Person juga melatih diri berfikir kreatif, serta rasa ingin tahu yang besar sehingga mampu mengembangkan produk. Press atau pendorong dapat diartikan sebagai motivasi eksternal maupun internal yang dapat menjadi pendorong bagi UMKM untuk dapat mengembangkan bisnis atau usaha, selanjutnya proses dibagi menjadi empat tahapan yaitu tahap pertama adalah pengenalan masalah, tahap kedua adalah pembangkitan ide, tahap ketiga adalah pemilihan ide, dan tahap keempat adalah melaksanakan ide yang dipilih sehingga empat tahapan diatas dapat memecahkan masalah perusahaan agar dapat berjalan lancar. Dan yang terakhir adalah produk itu sendiri dimana merupakan tahapan akhir dari semua yang telah dipaparkan diatas mulai dari person, press sampai pada process.