Menggunting Dan Menempel Sebagai Sarana Peningkatan Motorik Halus Pada Anak Di Kelas B1 TK Aisyiyah Bustanul Athfal II Tumampua Kabupaten Pangkep

Penulis

  • Hasna Hasna Universitas Muhammadiyah Makassar,Indonesia
  • Adzroq Al Azizah Universitas Muhammadiyah Makassar, Indonesia
  • Fadhilah Latief Tk Aisyiyah Bustanul Athfal II Tumampua Pangkep,Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.56983/jgps.v2i2.888

Kata Kunci:

Fisik Motorik, Menempel, Menggunting

Abstrak

Penelitian ini dilakukan berdasarkan data observasi yang telah dilakukan di TK Aisyiyah Bustanul Athfal II Tumampua Kab. Pangkep yang menunjukkan bahwa aspek perkembangan motorik halus pada sebagian besar Anak di kelas B1 belum berkembang dengan baik. Oleh karena itu, maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tindakan kelas (PTK) guna menemukan solusi dari permasalahan tersebut. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu : (1) Mengetahui bagaimana cara meningkatkan aspek fisik motorik halus pada anak dikelas tersebut, (2) Mengetahui apakah dengan menggunakan tekhnik menggunting dan menempel dapat meningkatkan kemampuan motorik halus pada anak.Penelitian ini dilakukan pada kelas B1 TK Aisyiyah Bustanul Athfal II Tumampua Kab. Pangkep dengan jumlah anak didik sebanyak 16 siswa yang terdiri dari 8 siswa laki-laki dan 8 siswa perempuan. Penelitian ini khusus mengukur ranah aspek perkembangan fisik motorik anak dalam hal ini motorik halusnya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan kemajuan yang berbeda disetiap siklusnya. Ternyata, dengan menggunakan tekhnik menggunting dan menempel dapat meningkatkan motorik halus pada anak dan membuat anak lebih tertarik dalam mengikuti pembelajaran yang diberikan. Untuk itu, maka direkomendasikan kepada para guru dan orang tua yang ingin meningkatkan motorik halus pada anak untuk menggunakan tehnik ini.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Gramedia. (2022). Pertumbuhan dan Perkembangan Manusia: Pengertian, Ciri, Perbedaan dan Faktor. Diakses pada minggu 30 oktober 2022, dari https://www-gramedia-com

Hasanah, Uswatun. (2016). PENGEMBANGAN KEMAMPUAN FISIK MOTORIK MELALUI PERMAINAN TRADISIONAL BAGI ANAK USIA DINI. Pendidikan anak, 5 (1), 719-721.

Kompasiana. (2021). Kegiatan Menempel pada Anak Usia Dini. Diakes pada senin 31 oktober 2022, dari www.kompasiana.com

Latif, Mukhtar.,Zukhairina.,Rita Zubaidah., dkk. (2013). orientasi baru pendidikan anak usia dini: teori dan aplikasi. Jakarta: KENCANA

Prenadamedia (2022). Perkembangan Fisik Motorik Anak Usia Dini: Teori dan Praktik. Diakses pada minggu 30 oktober 2022, dari https://prenadamedia.com

Oktavia, D.H. (2020). efektivitas metode bermain (menggunting dan menempel) terhadap perkembangan motorik Anak kelompok B di RAIT AT-TAQWA Nguter Sukoharjo. fakultas ilmu tarbiyah, institute agama islam negeri Surakarta. Diakses dari http://eprints.iain-surakarta.ac.id

Soetjiningsih, Christiana Hari. (2012). seri psikologi perkembangan PERKEMBANGAN ANAK sejak pembuahan sampai dengan kanak-kanak akhir. Depok: PRENADAMEDIA GROUP

Wikipedia. (2012). Pendidikan anak usia dini. Diakses pada selasa 25 oktober 2022, dari https://id.m.wikipedia.org

Wikipedia. (2018). Pendidikan di Indonesia. Diakses pada selasa 25 oktober 2022, dari https://id.m.wikipedia.org

Unduhan

Diterbitkan

2024-02-29

Cara Mengutip

Hasna, H., Al Azizah, A., & Latief, F. . (2024). Menggunting Dan Menempel Sebagai Sarana Peningkatan Motorik Halus Pada Anak Di Kelas B1 TK Aisyiyah Bustanul Athfal II Tumampua Kabupaten Pangkep. Jurnal Guru Pencerah Semesta, 2(2), 331–347. https://doi.org/10.56983/jgps.v2i2.888