PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI BATIK TULIS PADA CV. GALLERY BATIK LONTARA KABUPATEN GOWA

Authors

  • Reski Damayanti Universitas Muhammdiyah makassar,Indonesia
  • Meisar Ashari Universitas Muhammdiyah makassar,Indonesia
  • Muh Faisal Universitas Muhammdiyah makassar,Indonesia

Keywords:

Aksara Lontara, Batik Tulis, Batik Lontara

Abstract

Sejarah kebudayaan sulawesi selatan sangat identik dengan kekayaan sastra dan seni, salah satunya ialah lontara. Apalagi naskah La Galigo ialah naskah terpanjang yang dituliskan dengan aksara lontara. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perancangan konsep desain aksara lontara dan proses produksi batik tulis di CV. Gallery batik lontara kabupaten gowa. Penelitian ini dilaksanakan pada CV. Gallery batik lontara yang beralamat pada Jl. Andi Tonro No.26, Jongaya, Kec. Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan meggunakan metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Subjek dalam penelitian ini yaitu Pengelola CV, Pengrajin batik, dan konsumen sebagai pengguna produk CV dengan teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumensi. Data yang diperoleh akan dianalisis menggunakan 4 proses yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan verifikasi. Hasil dari penelitian ini yaitu Perancangan konsep desain aksara lontara pada CV. Gallery aksara lontara kabupaten gowa Konsep Lontara dalam seni lukis merupakan gaya lukisan tradisional yang memasukkan unsur gaya, budaya, dan tradisi Terdiri dari empat unsur utama: motif, komposisi, warna, bentuk, dan harmoni dengan proses produksi menggunakan alat dan bahan yang masih didatangkan dari jawa, yang dimana pembuatannya masih sama dengan pembuatan batik pada umumnya. Pewarnaannya pun menggunakan warna sintesis. Serta Teknik pemasarannya dengan melalui toko/butik gallery batik lontara sendiri serta penjualan secara online

Published

2024-08-24

How to Cite

Damayanti, R., Ashari, M., & Faisal, M. (2024). PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI BATIK TULIS PADA CV. GALLERY BATIK LONTARA KABUPATEN GOWA. Macora, 1(1), 1–10. Retrieved from https://jurnal.fkip.unismuh.ac.id/index.php/macora/article/view/1547