PENINGKATAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING PADA SISWA KELAS XII AGRIBISNIS PENGOLAHAN HASIL PERTANIAN (APHP) I SMK NEGERI 1 PANGKEP
DOI:
https://doi.org/10.56983/gps.v1i2.618Kata Kunci:
Hasil Belajar, Model Pembelajaran, Penelitian Tindakan Kelas, Discovery LearningAbstrak
Proses belajar adalah proses dimana terdapat interaksi antara seorang pendidik dan peserta didik. Kesulitan dalam belajar merupakan proses yang sering terjadi di dalam kelas. Berdasarkan faktanya, salah satu hal yang menyebabkan proses belajar kurang efektif dikarenakan perserta didik kurang aktif di dalam kelas. Agar peserta didik lebih aktif di dalam kelas, pendidik harus memberikan kegiatan dimana peserta didik mencari serta menemukan sendiri, dan pendidik hanya sebagai fasilitator. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan Discovery Learning sebagai model pembelajaran untuk meningkatkan hasil pembelajaran bahasa inggris siswa. Peneliti menerapkan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dalam melakukan penelitian ini. Adapun sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh siswa XII Agribisnis Pengolahan Hasil Pertanian (APHP) I SMK Negeri Pangkep. Berdasarkan hasil penelitian, menunjukkan bahwa skor rata-rata hasil belajar bahasa inggris pada siklus I adalah 5% dengan skor ideal 100. Penerapan model pembelajaran Discovery Learning menghasilkan kentuntasan siswa belajar siswa yang mencapai 99% atau hanya ada 18 siswa dari 20 siswa sudah tuntas nilai belajarnya. Dampak dari penggunaan Discovery Learning ini sangatlah positif, dikarenakan pada siklus II telah mengalami peningkatan lebih baik dari hasil ketuntasan belajar peserta didik dari siklus I. Jadi, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran bahasa inggris dengan menerapkan model pembelajaran Discovery Learning dapat meningkatkan hasil belajar bahasa inggris siswa kelas XII APHP I SMK Negeri 1 Pangkep.
Unduhan
Referensi
Aunurrahman. (2016). Belajar dan Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.
Hosnan, M. (2014). Pendekatan Saintifik Dan Kontekstual Dalam Pembelajaran Abad 21. Bogor: Ghalia Indonesia
Isa, A., & Napu, Y. (2020). Pendidikan Sepanjang Hayat. Gorontalo: Ideas Publishing.
Jufri, A. (2010). Penelitian Tindakan Kelas: Antara Teori Dan Praktek. Jurnal Pijar Mipa, 5(2). https://doi.org/10.29303/jpm.v5i2.166
Kurniasih, I., Sani, B., & Pamungkas, E. (2014). Perancangan Pembelajaran Prosedur Pembuatan RPP Yang Sesuai Dengan Kurikulum 2013. Surabaya: Kata Pena.
Maharani, B., & Hardini, A. (2017). Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Berbantuan Benda Konkret untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA. Jurnal Mitra Pendidikan, 1(5). 549-561.
Mahistra, O. (2015). Sekolah Van Deventer Sekolah Guru Perempuan Di Jawa 1918-1942. Candrasangkala: Jurnal Pendidikan Dan Sejarah, 1(1)
Nurhayati, S. (2022). Penerapan Metode Wide Game Untuk Meningkatkan Keaktifan Dan Hasil Belajar Siswa Kelas Iv Sekolah Dasar (Tesis Sarjanan, Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung) Diterima dari http://repository.upi.edu/86730/
Rahman, A., Munandar, S., Fitriani, A., Karlina, Y., & Yumriani. (2022). Pengertian Pendidikan, Ilmu Pendidikan dan Unsur-Unsur Pendidikan. Al Urwatul Wutsqa: Kajian Pendidikan Islam, 2(1), 1-8
Suprihatiningrum, J. (2017). Strategi Pembelajaran Teori & Aplikasi. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.
Susilowati, D. (2018). Penelitian Tindakan Kelas (Ptk) Solusi Alternatif Problematika Pembelajaran. Jurnal Ilmiah Edunomika, 2(1), 36-46
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Jurnal Guru Pencerah Semesta
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.